Chow dan Rice (1982) berpendapat bahwa opini audit yang
dinyatakan oleh auditor dianggap dapat berpengaruh terhadap harga pasar saham
perusahaan dan juga kompensasi manajer sehingga manajer cenderung mengharapkan
auditor memberikan pendapat clean opinion terhadap laporan keuangan perusahaan.
Jika auditor tidak memberikan clean
opinion atau unqualified opinion sesuai
harapan manajer perusahaan, maka kemungkinan manajer akan mengganti auditor
dengan auditor lain yang dapat memberikan pendapat sesuai dengan keinginan
manajer (Tandirerung, 2006 dalam Damayanti dan Sudarma, 2008).
Berdasarkan teori agensi yang mengasumsikan bahwa manusia
bersifat self interest, manajer akan
mengganti auditornya jika mendapat opini selain wajar tanpa pengecualian dari
auditor. Hal tersebut dikarenakan opini audit yang diberikan auditor dapat
mempengaruhi kompensasi yang akan diterima manajer.
No comments:
Post a Comment