Friday, September 12, 2014

Sejarah dan Manfaat Rumput Gajah

Keberhasilan pertumbuhan tanaman pakan rumput tercermin dari tinggi rendahnya  produksi dan kualitas hijauan.  Keberhasilan ini membutuhkan dukungan lingkungan fisik dari tanah dan iklim yang ideal.  Di daerah tropis faktor fisik ini sering menjadi kendala, baik secara terpisah maupun bersama atau hasil interaksi keduanya.  Kendala tingginya suhu lingkungan berpengaruh langsung terhadap kecepatan metabolisme tanaman, sedangkan pengaruh tidak langsung adalah melalui pengaruhnya terhadap tanah.  Tingginya suhu lingkungan menyebabkan tingginya pelapukan  tanah mineral dan dekomposisi bahan organik tanah, apabila diikuti dengan curah hujan yang tinggi akan menyebabkan pencucian unsur hara tanah.  Pencucian lanjut pada tanah-tanah mineral akan menyebabkan munculnya tanah-tanah masam.  Di lain pihak pada lahan-lahan pantai sering memunculkan tanah-tanah salin sebagai akumulasi garam akibat kekeringan pada  musim kemarau.
Masalah penurunan bahan organik tanah yang menyebabkan kebutuhan pemupukan yang semakin meningkat (Aphani, 2001). Masalah ini dapat diatasi dengan perbaikan praktek manajemen terhadap kondisi tanah pertanian. Kandungan bahan organik  dikebanyakan tanah saat ini terdapat indikasi semakin merosot.  Sekitar 80 % lahan  sawah kandungan C organik tanahnya kurang dari 1 % (Aphani, 2001),  apalagi pada lahan-lahan kering.  Kandungan C organic kurang dari 1 % menyebabkan tanah tidak mampu menyediakan unsur hara yang cukup, disamping itu unsur hara yang diberikan melalui pupuk tidak mampu dipegang oleh komponen tanah sehingga mudah tercuci, kapasitas tukar kation menurun, agregasi tanah melemah , unsur hara mikro mudah tercuci dan daya mengikat air menurun.  Pada tanah dengan kandungan C organik rendah menyebabkan kebutuhan pemupukan nitrogen makin meningkat karena efisiensinya yang merosot  akibat tingginya tingkat pencucian.
Pupuk organik yang dikembalikan melalui pupuk kandang selain sebagai sumber bahan organik tanah juga sebagai sumber hara bagi pertumbuhan tanaman (Ende dan Taylor, 1969).  Bahan organik memegang peranan penting pada tanah tropis, karena hampir semua unsur terdapat didalamnya (Agboola, 1974). Kapasitas tukar kation tanah yang tinggi terkait dengan kandungan bahan organik yang tinggi. Menurut Agboola dan Corey (1973), ada hubungan antara P-tersedia dengan kandungan bahan organik tanah. Hubungan nyata bahan organik tanah dengan P-tersedia apabila kandungan bahan organik lebih dari 3 persen.  Bahan organik tanah mencegah pengendapan unsur fosfor oleh aluminium dan besi.
Telah banyak diketahui bahwa bahan organik seperti limbah tanaman, pupuk hijau dan kotoran ternak dalam sistem tanah-tanaman dapat memperbaiki struktur tanah dan membantu perkembangan mokroorganisme tanah  (Yaacob et al., 1980; Sumarsono, 1983, Kerley et al., 1996; Widjajanto et al., 2001). Pupuk organik dari kotoran ternak sering juga digunakan sebagai pupuk dengan sebutan pupuk kandang, diketahui mempunyai pengaruh meningkatkan produksi tanaman lamtoro (Dewi, Widjayanto dan Sumarsono, 1998), juga pada pertanaman campuran setaria dan Sentro (Sumarsono, 2001).
Tanah-tanah masam dan salin pada umumnya miskin bahan organik, sehingga perbaikan kandungan bahan organik sampai tingkat tertentu dapat meningkatkan keberhasilan pertumbuhan tanaman yang tumbuh di atasnya.  Bahan organik di dalam tanah dapat berperan sumber unsur hara, memelihara kelembaban tanah, sebagai buffer dengan mengkhelat unsur-unsur penyebab kemasaman dan salinitas.  Berbagai jenis rumput pakan telah diseleksi tanah terhadap cekaman aluminium pada tanah masam dan salinitas (Anwar dkk, 2003), namun keberhasilan pertumbuhan dari produksi dan kualitas hijauan diharapkan akan semakin tinggi, apabila cekaman kemasaman dan salinitas tanah dapat dikurangi.

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan dan menggali informasi lebih lanjut dari peranan bahan organik, sehingga diharapkan diperoleh  nilai kristis tingkat bahan organik tanah untuk mendukung keberhasilan pertumbuhan tanaman rumput gajah pada tanah cekaman salinitas atau kemasaman.

1 comment: